PELATIHAN PENELITIAN TINDAKAN KELAS DI SMA GELORA PANCASILA DI KABUPATEN SERDANG BEDAGAI

Authors

  • Iskandar Zulkarnain Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris,Universitas Alwashliyah Medan
  • Arianto Arianto Program Studi Pendidikan Bahasa Indonesia,Universitas Alwashliyah Medan
  • Diah Kusyani Program Studi Pendidikan Bahasa Indonesia,Universitas Alwashliyah Medan
  • Meida Rabia Sihite Program Studi Pendidikan Bahasa Indonesia,Universitas Alwashliyah Medan

DOI:

https://doi.org/10.47662/jaliye.v1i1.249

Keywords:

Pelatihan, Penelitian Tindakan Kelas

Abstract

Tujuan Pelatihan Penelitian Tindakan Kelas di SMA Gelora Pancasila di Kabupaten Serdang Bedagai untuk memberikan pelatihan agar guru-guru di SMP Glora Pancasila Kabupaten Serdang bedagai dapat melakukan penelitian tindak kelas. Sehingga uraian permasalahan yang dihadapi dapat dikonstruksikan secara ilmiah. Jumlah peserta pelatihan sebanyak 20 orang guru dan 4 tenaga kependidikan. Pelatihan dilakukan secara intensif disetiap minggu. Nantinya dapat dijadikan sebagai acuan dalam penyelesaian masalah yang serupa. Baik di wilayah regional maupun nasional, pelatihan yang dilakukan kepada guru agar hasil PTK yang dilakukan dapat di terbitkan sebagai jurnal penelitian. Hasil pengabdian masyarakat ini berupa naskah laporan yang tertulis mengenai hasil ketercapaian guru-guru dalam pelatihan yang diberikan berupa uraian deskriptif kuantitatif mengenai tingkat kepuasan dan keberhasilan guru-guru dalam pelatihan yang diberikan. Hasil yang diperoleh mengenai pelatihan Penelitian Tindakan Kelas di SMA Gelora Pancasila di Kabupaten Serdang Bedagai dideskripsikan pada aspek kepuasan kepada narasumber sebesar 89% dengan kriteria sangat baik, aspek pemahaman materi yang dijelaskan oleh narasumber 85% dengan kategori sangat baik. Dan tingkat pengetahuan setelah mendapatkan pelatihan Penelitian Tindakan Kelas di SMA Gelora Pancasila di Kabupaten Serdang Bedagai sebesar 87%. Hasil pelatihan Penelitian Tindakan Kelas di SMA Gelora Pancasila di Kabupaten Serdang Bedagai yang telah dilakukan keseluruhannya menunjukan hasil yang positif.

Downloads

Published

2022-06-25

How to Cite

Zulkarnain, I., Arianto, A., Kusyani, D. ., & Sihite, M. R. . (2022). PELATIHAN PENELITIAN TINDAKAN KELAS DI SMA GELORA PANCASILA DI KABUPATEN SERDANG BEDAGAI. JALIYE: Jurnal Abdimas, Loyalitas, Dan Edukasi, 1(1), 14–18. https://doi.org/10.47662/jaliye.v1i1.249